Monday, April 10, 2017

Peralatan Resepsi atau Pesta

Program Kerja Kami Ke-6 adalah Memiliki Asset berupa Peralatan untuk Resepsi atau Pesta. Diantarnya adalah Resepsi Pernikahan, Khitanan, Ulang Tahun, Dll.

Peralatan Resepsi atau Pesta ini adalah program jangka panjang, yang memerlukan waktu dan biaya yang cukup banyak. Kami mentargetkan 2 tahun kedepan peralatan sudah lengkap, sedikit demi sedikit seiring berjalannya waktu targetpun akan tercapai, Insya Allah.

Peralatan ini jika kita kelola dengan benar akan menghasilkan keuntungan, tentunya untuk kesejahteraan Warga RT 009 RW 021. Peralatan ini di khususkan untuk Warga kami RT 009 RW 021 jika ada salah satu warga yang mempunyai maksud untuk mengadakan acara resepsi atau sejenisnya warga di perbolehkan menggunakan peralatan tersebut, karena asset tersebut adalah milik bersama. Untuk peraturannya seperti apa nanti akan dibuat bersama sesuai dengan kesepakatan warga tentunya.

Apa saja peralatan yang di perlukan untuk Resepsi tersebut, di antaranya adalah sbb :
  1. Kursi + Sarung
  2. Tenda, dkk
  3. Meja + Sarung
  4. Alat-alat Makan & Minum
Pertanyaan :
Semua alat-alat tersebut memerlukan dana, bagaimana dananya apakah tersedia atau iuran dari warga?

Jawaban :
Kami tidak akan membebankan kepada warga untuk dananya, cukup dengan mengelola keuangan Kas RT saja. 

Kick Off Program Kerja Ke-6 Mulai bulan April 2017

Berikut ini adalah Asset yang sudah di beli secara bertahap.

Kursi Napolly 809 Qty ; 30 Unit


Friday, April 7, 2017

Stiker Motor - Tanda Warga RT 009 RW 021

Program Kerja Ke-5 kami adalah Stiker Motor. Salah satu bagian keamanan dan pemerataan untuk keserasian, keselarasan dan keseimbangan.

Stiker Motor adalah sebuah tempelan berupa logo atau identitas yang penempatanya di tempelkan di motor. Fungsi dari Stiker Motor ini adalah untuk menandakan bahwa motor ini adalah pemiliknya benar warga kami RT 009 RW 021. Bagi siapa saja yang memasuki kawasan kami RT 009 RW 021 tidak menggunakan stiker sudah pasti itu bukan warga kami.

Fungsi alih beban dari tugas keamanan akan menjadi lebih mudah, dan terarah. Selain itu pantauan lingkungan kami lebih terjaga dengan baik. Simple tapi besar manfaatnya, bisa menselaraskan kinerja dengan aturan. Berikut ini adalah design Stiker Motor RT 009 RW 021.

Setiap KK mendapatkan 2 (dua) Stiker Motor dengan Syarat dan Aturan yang berlaku. Free

DESIGN STIKER MOTOR RT 009 RW 021





17 Agustus 2016 Ke-71 - Sessions 7

Closing time ...! Sekarang gilirannya Bapak-bapak yang bermain. Kali ini permainnanya adalah Bermain bola menggunakan kosum wanita yaitu Daster, dan setiap 3 Menit sekali jika ada bunyi musik dangdut permainan berhenti dan semua pemain harus Joged menikmati alunan lagu. Tarik mang ..........!

Dokumentasi Permainan Sepak Bola Pakai Daster





Gooolllllll 




17 Agustus 2016 Ke-71 - Sessions 6

Selamat datang kembali, cuaca sore ini sangat cerah sekali ya. Acara akan kita lanjutkan dengan perlombaan khusus untuk Bapak-bapak dan Ibu-ibu saja, anak-anaknya nonton aja ya...! Hadiah untuk Ibu-ibu special dah .....!

Perlombaan pertama memasukan Pensil Kedalam Botol, berikut dokumentasinya
Dokumentasi Lomba Memasukan Pensil Kedalam Botol


























Lanjut ke perlombaan Joged Balon, special untuk Ibu-ibu saja. Peraturannya yang balonnya jatuh di anggap kalah atau gugur dan tidak boleh menggunakan tangan akan dianggap gugur juga. Selain itu juga harus joged berkeliling membentuk lingkaran.
Dokumentasi Lomba Joged Balon.